LATO-LATO: KAJIAN KONSEP DASAR DALAM PERMAINAN YANG VIRAL SAAT INI UNTUK MENSTIMULASI ASPEK KECERDASAN ANAK (TUGAS INDIVIDU)

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh...

Setiap masa memiliki waktu tertentu dan setiap waktu memiliki masa yang berbeda pula. Sebagaimana dalam mengimplementasikan dikehidupan nyata setiap anak dengan usia emas akan memiliki kesenangan dalam melakukan kegiatan berdasarkan minat insting, nalurinya baik yang melibatkan motorik maupun yang melibatkan kognitif secara holistik. Salah satu contoh ril yang terjadi saat ini, viralnya sebuah bola kecil padat dengan bahan baku terbuat dari plastik yang diikat dengan seutas tali secara kuat dan berkesinambungan. Permainan tersebut dikenal dengan permainan LATO-LATO yang mengeluarkan suara takk takk tek tek... dan lain sebagainya sesuai kepekaan telinga yang mendengar...

Kita ketahui bersama dan melihat dilingkungan sekitar bagaiman kemudian suara-suara dari bunyi lato-lato ini begitu terngiang digendang telinga, tak mengenal istirahat dan tidak mengenal tempat. maka akan menjadi atensi kita bersama kemudian jika penggunaannya tidak dapat di fungsikan dengan baik berdasarkan porsi yang baku sesuai ketentuan masyarakat melalui kultur dan adat istiadat setempat. Namun halnya, tentunya memiliki dampak dalam kehidupan secara khalayak baik dilingkungan keluarga, masyarakat bahkan lebih spesisfik terhadap personal yang menggunakan serta memainkannya dan atau penikmatnya langsung.

Permainan ini dapat dimainkan oleh seluruh golongan baik pada rentang usia lanjut bahkan pula mereka yang berusia sedang duduk dibangku  pendidikan anak usia dini hingga bangku yang lebih tinggi. 

Dari penjelasan diatas sebagai pengamat/observer bahkan penikmat sekaligus dan lebih mengerucut bagi saudara sebagai mahasiswa harus dapat memberikan pandangan lebih terhadap dampak penggunaannya secara mendasar.

untuk itu, Buatlah Ringkasan Di Buku/Lembaran kalian masing-masing tentang Manfaat Lato-Lato terhadap Tumbuh kembang anak usia dini sesuai pengamatan mahasiswa beberapa hari terakhir dengan ketentuan:

  1. Setiap Mahasiswa mengumpulkan hasil analisanya berbentuk ringkasan
  2. Hasil analisis dikumpulkan saat perkuliahan berlangsung
  3. Tugas ini termasuk bagian dari Tugas Individu
  4. Max. 5 Halaman dan minimal 1 lembar
  5. Berikan Pandangan Asumsi tambahan menurut saudara mahasiswa
  6. Tulis tangan/ketik (Pilih Salah satunya) 
  7. tidak diperkenankan melakukan copy paste (tidak boleh sama) 
Manfaatkan waktu dan intelektual saudara agar ketajaman pemahaman dapat dipupuk dan diasah berdasarkan keilmuan serta kecerdasan yang saudara miliki secara personal. Selamat belajar semoga tetap sehat dalam kethoatan dan mendapat keberkahan ilmu dari seluruh orang yang mengajarkan kita bidang ilmu. Akhirul Kalam Wassalamualaikum Warahmatullahi wabarokatuh.

Belum ada Komentar untuk "LATO-LATO: KAJIAN KONSEP DASAR DALAM PERMAINAN YANG VIRAL SAAT INI UNTUK MENSTIMULASI ASPEK KECERDASAN ANAK (TUGAS INDIVIDU)"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel